Selamat Datang di Website Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Kalimantan Timur
Galeri Foto

Sosialisasi Pengembangan Karier Jabatan Fungsional bagi Pejabat Fungsional Hasil Penyetaraan Jabatan hasil penyetaraan jabatan di lingkungan Pemprov Kaltim

Balikpapan – BKD Provinsi Kaltim melalui bidang Pengembangan ASN melaksanakan Sosialisasi Pengembangan Karier Jabatan Fungsional bagi Pejabat Fungsional Hasil Penyetaraan Jabatan hasil penyetaraan jabatan di lingkungan Pemprov Kaltim. Sosialisasi tersebut dilaksanakan secara hybrid di Hotel Grand Jatra, Balikpapan pada Rabu (9/11/2022).  Kepala BKD Kaltim Deni Sutrisno, yang diwakili Kabid Pengembangan ASN BKD Kaltim, Sudarwanto melaporkan, kegiatan sosialisasi ini dihadiri para PNS pejabat fungsional hasil penyetaraan jabatan di lingkungan Pemprov Kaltim. Jumlah peserta hadir luring sebanyak 45 orang dan daring 407 orang. Selain itu, hadir langsung sebagai narasumber sosialisasi, yakni Analis Kepegawaian Ahli Muda BKN, Dadi Mulyadi dengan tema, Pengembangan Karier dalam jabatan fungsional (Kenaikan Pangkat, Kenaikan Jabatan, dan Pengembangan Kompetensi). Kemudian hadir via daring, yakni Plt. Asisten Deputi Peningkatan Kinerja dan Sistem Penghargaan SDM Aparatur Kemenpan RB, Agus Yudi Wicaksono dengan tema, Implementasi Sistem Kerja berdasarkan Permenpan RB Nomor 7/2022.  Sudarwanto mengatakan bahwa kegiatan ini adalah untuk menindaklanjuti prioritas kerja Presiden Republik Indonesia periode 2019-2024, dimana salah satunya adalah terkait reformasi birokrasi. Dengan demikian, muncul kebijakan penyederhanaan birokrasi yaitu mengganti jabatan administrasi dengan jabatan fungsional yang berbasis pada keahlian/keterampilan tertentu. Sebagaimana ditetapkan Permenpan RB Nomor 28/2019 tentang Penyetaraan Jabatan Administrasi ke dalam Jabatan Fungsional. “Berkenaan dilaksanakannya penyetaraan jabatan, tentunya berdampak pada dinamika kepegawaian, dimana penyetaraan jabatan bukan hanya terkait perubahan nomenklatur jabatan, melainkan juga tuntutan terhadap perubahan mindset dan culturset pada pola dan sistem kerja lama ke dalam pola dan sistem kerja baru yang mungkin saja tidak dapat dengan mudah dan cepat untuk dipahami secara kompherensif dan diimplementasikan dalam waktu singkat,” kata Sudarwanto dalam laporannya saat sosialisasi.

Sosialisasi Pengembangan Karier Jabatan Fungsional bagi Pejabat Fungsional Hasil Penyetaraan Jabatan hasil penyetaraan jabatan di lingkungan Pemprov Kaltim - BKD Prov.Kaltim